PENGUMUMAN PELAKSANAAN SELEKSI KOMPETENSI DASAR (SKD) CPNS KEMENTERIAN KELAUTAN DAN PERIKANAN TAHUN ANGGARAN 2024
- ALDO
- Senin, 14 Oktober 2024
- 18:46:28 WIB
- 68587
PENGUMUMAN
Nomor. B.1185/SJ/KP.310/X/2024
TENTANG
PELAKSANAAN SELEKSI KOMPETENSI DASAR (SKD)
PENGADAAN CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL
KEMENTERIAN KELAUTAN DAN PERIKANAN TAHUN ANGGARAN 2024
Menindaklanjuti surat dari Deputi Bidang Sistem Informasi Kepegawaian, Nomor 6857/B-KS.04.01/SD/E/2024 tanggal 7 Oktober 2024 hal Penyampaian Jadwal SKD Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) T.A. 2024, bersama ini kami sampaikan informasi dan ketentuan seleksi sebagai berikut:
- Jadwal dan Lokasi SKD sebagai berikut:
- SUMBA BARAT
- Jadwal peserta SKD
Hari/tanggal : Jum’at/ 18 Oktober 2024
- Lokasi ujian dan Alamat, sebagai berikut
Lokasi : CAT BKPSDM Sumba Barat
Alamat : Jl. Weekarou, Kec Loli
- Nama-nama peserta sebagaimana lampiran 1
- SEMARANG
- Jadwal peserta SKD
Hari/tanggal : Jum’at-Sabtu/ 18-19 Oktober 2024
- Lokasi ujian dan Alamat, sebagai berikut
Lokasi : Universitas Negeri Semarang (Gedung Arsip) (Semarang 4)
Alamat : Sekaran, Kec. Gn. Pati, Kota Semarang, Jawa Tengah
- Nama-nama peserta sebagaimana lampiran 2
- JAKARTA
- Jadwal peserta SKD
Hari/tanggal : Jum’at-Senin/ 18-21 Oktober 2024
- Lokasi ujian dan Alamat, sebagai berikut
Lokasi : Naraya Hotel (Jakarta 5)
Alamat : Jl. Pemuda No.18, Rawamangun, Kec. Pulo Gadung, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13220
- Nama-nama peserta sebagaimana lampiran 3
- MANGGARAI BARAT
- Jadwal peserta SKD
Hari/tanggal : Sabtu/ 19 Oktober 2024
- Lokasi ujian dan Alamat, sebagai berikut
Lokasi : Aula UPTD (Manggarai Barat)
Alamat : Jl. Frans Nala, Desa Batu Cermin, Komodo Manggarai barat, Labuan Bajo
- Nama-nama peserta sebagaimana lampiran 4
- NIAS
- Jadwal peserta SKD
Hari/tanggal : Sabtu/ 19 Oktober 2024
- Lokasi ujian dan Alamat, sebagai berikut
Lokasi : Gedung Serba Guna St. Yakobus
Alamat : Bikap Larvena Kota Pos 1, Gunung Sitoli, Nias
- Nama-nama peserta sebagaimana lampiran 5
- MEDAN
- Jadwal peserta SKD
Hari/tanggal : Sabtu-Minggu/ 19-20 Oktober 2024
- Lokasi ujian dan Alamat, sebagai berikut
Lokasi : Kantor Regional VI BKN Medan
Alamat : Jl. TB Simatupang No. 124, Pinang Baris, Medan 20128
- Nama-nama peserta sebagaimana lampiran 6
- MANOKWARI
- Jadwal peserta SKD
Hari/tanggal : Sabtu/ 19 Oktober 2024
- Lokasi ujian dan Alamat, sebagai berikut
Lokasi : Kantor Regional XIV BKN Manokwari
Alamat : Jl. Bukit Arfai II Manokwari Papua Barat
- Nama-nama peserta sebagaimana lampiran 7
- ENDE
- Jadwal peserta SKD
Hari/tanggal : Minggu/ 20 Oktober 2024
- Lokasi ujian dan Alamat, sebagai berikut
Lokasi : Gedung Graha Ristela Ende
Alamat : Jl. Eltari-Ende Mautapaga, Ende Tengah, Flores
- Nama-nama peserta sebagaimana lampiran 8
- BALIKPAPAN
- Jadwal peserta SKD
Hari/tanggal : Minggu/ 20 Oktober 2024
- Lokasi ujian dan Alamat, sebagai berikut
Lokasi : Gran Senyiur (Balikpapan)
Alamat : Jl. Ars Moh No 7, Klandasan Ulu, Balikpapan
- Nama-nama peserta sebagaimana lampiran 9
- ACEH BARAT
- Jadwal peserta SKD
Hari/tanggal : Minggu/ 20 Oktober 2024
- Lokasi ujian dan Alamat, sebagai berikut
Lokasi : Hotel Parside Meuligo (Aceh Barat 1)
Alamat : Jl. Iskandar Muda No 35, Ujung Kalak, Johan Pahlawan, Aceh Barat
- Nama-nama peserta sebagaimana lampiran 10
- BAUBAU
- Jadwal peserta SKD
Hari/tanggal : Minggu/ 20 Oktober 2024
- Lokasi ujian dan Alamat, sebagai berikut
Lokasi : Sunset Resort Baubau
Alamat : Jl. Poros Lakeba Sulaa, Kotabengke, Bau Bau
- Nama-nama peserta sebagaimana lampiran 11
- PALOPO
- Jadwal peserta SKD
Hari/tanggal : Minggu/ 20 Oktober 2024
- Lokasi ujian dan Alamat, sebagai berikut
Lokasi : Universitas Muhammadiyah Palopo
Alamat : Jl. Jend Sudirman Km 3 Binturu Palopo
- Nama-nama peserta sebagaimana lampiran 12
- LAMPUNG
- Jadwal peserta SKD
Hari/tanggal : Minggu-Selasa 20 Oktober 2024
- Lokasi ujian dan Alamat, sebagai berikut
Lokasi : UPT BKN Lampung
Alamat : Jl. Nusa Indah I No.02A, Sumur Batu, Kec. Tlk. Betung Utara, Kota Bandar Lampung, Lampung 35214
- Nama-nama peserta sebagaimana lampiran 13
- YOGYAKARTA
- Jadwal peserta SKD
Hari/tanggal : Senin/ 21 Oktober 2024
- Lokasi ujian dan Alamat, sebagai berikut
Lokasi : Hotel Sahid Raya (Yogyakarta 4)
Alamat : Jl. Babarsari No.2, Janti, Caturtunggal, Kec. Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55281
- Nama-nama peserta sebagaimana lampiran 14
- MAKASSAR
- Jadwal peserta SKD
Hari/tanggal : Senin-Selasa/ 21-22 Oktober 2024
- Lokasi ujian dan Alamat, sebagai berikut
Lokasi : Kantor Regional IV BKN Makassar
Alamat : Jl. Pacerakang No.3 Daya Kec. Bringkanaya Makasar
- Nama-nama peserta sebagaimana lampiran 15
- PALEMBANG
- Jadwal peserta SKD
Hari/tanggal : Senin-Selasa/ 21-22 Oktober 2024
- Lokasi ujian dan Alamat, sebagai berikut
Lokasi : Kantor Regional VII BKN Palembang
Alamat : Jl. Gubernur H.A. Bastari, Seberang Ulu I, Jakabaring Palembang 30525
- Nama-nama peserta sebagaimana lampiran 16
- PAMEKASAN
- Jadwal peserta SKD
Hari/tanggal : Senin/ 21 Oktober 2024
- Lokasi ujian dan Alamat, sebagai berikut
Lokasi : Prima Jaya Abadi (Pamekasan)
Alamat : Jl. Raya Larangan Tokol, Tianakan, Pamekasan
- Nama-nama peserta sebagaimana lampiran 17
- BULUKUMBA
- Jadwal peserta SKD
Hari/tanggal : Senin/ 21 Oktober 2024
- Lokasi ujian dan Alamat, sebagai berikut
Lokasi : Universitas Muhammadiyah Bulukumba
Alamat : Jl. Poros Bulukumba-Bantaeng Km 9 Bulukumba
- Nama-nama peserta sebagaimana lampiran 18
- PADANG
- Jadwal peserta SKD
Hari/tanggal : Senin/ 21 Oktober 2024
- Lokasi ujian dan Alamat, sebagai berikut
Lokasi : UPT BKN Padang
Alamat : Jl. Adinegoro No.6, RW.7, Batang Kabung Ganting, Kec. Koto Tangah, Kota Padang, Sumatera Barat 25586
- Nama-nama peserta sebagaimana lampiran 19
- BOJONEGORO
- Jadwal peserta SKD
Hari/tanggal : Senin/ 21 Oktober 2024
- Lokasi ujian dan Alamat, sebagai berikut
Lokasi : Aula Universitas Bojonegoro
Alamat : Jl. Lettu Suyitno No 2, Bojonegoro
- Nama-nama peserta sebagaimana lampiran 20
- GORONTALO
- Jadwal peserta SKD
Hari/tanggal : Senin-Selasa/ 21-22 Oktober 2024
- Lokasi ujian dan Alamat, sebagai berikut
Lokasi : El Madinah Hotel (Gorontalo)
Alamat : Jl. Thayeb M Gobel, Bulotadaa, Kec. Sipatana, Kabupaten Gorontalo, Gorontalo
- Nama-nama peserta sebagaimana lampiran 21
- BATAM
- Jadwal peserta SKD
Hari/tanggal : Selasa/ 22 Oktober 2024
- Lokasi ujian dan Alamat, sebagai berikut
Lokasi : Golden View (Batam)
Alamat : Jl. Bengkong Laut No 1, Tj Buntung, bengkong, Batam
- Nama-nama peserta sebagaimana lampiran 22
- BANJARMASIN
- Jadwal peserta SKD
Hari/tanggal : Selasa/ 22 Oktober 2024
- Lokasi ujian dan Alamat, sebagai berikut
Lokasi : Kantor Regional VIII BKN Banjarmasin
Alamat : Jl. Bhayangkara No. 1 Sungai Besar, Banjar Baru, Kalimantan Selatan 70714
- Nama-nama peserta sebagaimana lampiran 23
- PEKANBARU
- Jadwal peserta SKD
Hari/tanggal : Selasa-Rabu/ 22-23 Oktober 2024
- Lokasi ujian dan Alamat, sebagai berikut
Lokasi : Kantor Regional XII BKN Pekanbaru
Alamat : Jl. Hang Tuah Ujung No. 148, Pekanbaru 28281
- Nama-nama peserta sebagaimana lampiran 24
- KENDARI
- Jadwal peserta SKD
Hari/tanggal : Selasa/ 22 Oktober 2024
- Lokasi ujian dan Alamat, sebagai berikut
Lokasi : UPT BKN Kendari
Alamat : Jl. Sultan Hasanuddin No.63, Tipulu, Kec. Kendari Bar., Kota Kendari, Sulawesi Tenggara 93122
- Nama-nama peserta sebagaimana lampiran 25
- PALANGKARAYA
- Jadwal peserta SKD
Hari/tanggal : Selasa/ 22 Oktober 2024
- Lokasi ujian dan Alamat, sebagai berikut
Lokasi : UPT BKN Palangkaraya
Alamat : Jl. W. Sudirohusodo No.20, Langkai, Kec. Pahandut, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah 74874
- Nama-nama peserta sebagaimana lampiran 26
- PALU
- Jadwal peserta SKD
Hari/tanggal : Selasa/ 22 Oktober 2024
- Lokasi ujian dan Alamat, sebagai berikut
Lokasi : UPT BKN Palu
Alamat : Jl. Bantilan No.20, Lere, Kec. Palu Bar., Kota Palu, Sulawesi Tengah 94111
- Nama-nama peserta sebagaimana lampiran 27
- BENGKULU
- Jadwal peserta SKD
Hari/tanggal : Selasa/ 22 Oktober 2024
- Lokasi ujian dan Alamat, sebagai berikut
Lokasi : Asrama Haji Bengkulu
Alamat : Pekan Sabtu, Selabar, Bengkulu
- Nama-nama peserta sebagaimana lampiran 28
- BUKITTINGGI
- Jadwal peserta SKD
Hari/tanggal : Rabu/ 23 Oktober 2024
- Lokasi ujian dan Alamat, sebagai berikut
Lokasi : Auditorium Universitas Islam Negeri Sjech M Djamil Djambek Bukittinggi
Alamat : Jl. Gurun Aur, Kubang Putih, Banuhampu, Agam, Bukittinggi
- Nama-nama peserta sebagaimana lampiran 29
- TASIKMALAYA
- Jadwal peserta SKD
Hari/tanggal : Rabu/ 23 Oktober 2024
- Lokasi ujian dan Alamat, sebagai berikut
Lokasi : Hotel Grand Metro (Tasikmalaya)
Alamat : Jl. HZ Mustofa No 263, Nagarawangi, Cihideung, Tasikmalaya
- Nama-nama peserta sebagaimana lampiran 30
- SURABAYA
- Jadwal peserta SKD
Hari/tanggal : Rabu-Kamis/ 23-24 Oktober 2024
- Lokasi ujian dan Alamat, sebagai berikut
Lokasi : Kantor Regional II BKN Surabaya
Alamat : Jl. Letjend. S. Parman No.6, Krajan Kulon, Waru, Kec. Waru, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur
- Nama-nama peserta sebagaimana lampiran 31
- BANDA ACEH
- Jadwal peserta SKD
Hari/tanggal : Rabu/ 23 Oktober 2024
- Lokasi ujian dan Alamat, sebagai berikut
Lokasi : Kantor Regional XIII BKN Aceh
Alamat : Jl. Bandara Sultan Iskandar Muda KM. 11 No. 113 Desa Gani, Kec. Ingin Jaya, Kab. Aceh Besar
- Nama-nama peserta sebagaimana lampiran 32
- MATARAM
- Jadwal peserta SKD
Hari/tanggal : Rabu-Kamis/ 23-24 Oktober 2024
- Lokasi ujian dan Alamat, sebagai berikut
Lokasi : UPT BKN Mataram
Alamat : Jl. Sandat No. 4 Kota Mataram
- Nama-nama peserta sebagaimana lampiran 33
- JEMBER
- Jadwal peserta SKD
Hari/tanggal : Kamis/ 24 Oktober 2024
- Lokasi ujian dan Alamat, sebagai berikut
Lokasi : Balai Serba Guna Kaliwates (Jember)
Alamat : Jl. Nusantara No 2 Kaliwates Kidul, Jember
- Nama-nama peserta sebagaimana lampiran 34
- BANDUNG
- Jadwal peserta SKD
Hari/tanggal : Kamis/ 24 Oktober 2024
- Lokasi ujian dan Alamat, sebagai berikut
Lokasi : Kantor Regional III BKN Bandung
Alamat : Jl. Surapati No.10, Cihaur Geulis, Kec. Cibeunying Kaler, Kota Bandung
- Nama-nama peserta sebagaimana lampiran 35
- DENPASAR
- Jadwal peserta SKD
Hari/tanggal : Kamis-Jum’at/ 24-26 Oktober 2024
- Lokasi ujian dan Alamat, sebagai berikut
Lokasi : Kantor Regional X BKN Denpasar
Alamat : Jl. By Pass Ngurah Rai No.646, Pedungan, Kec. Denpasar Sel., Kota Denpasar
- Nama-nama peserta sebagaimana lampiran 36
- SAMARINDA
- Jadwal peserta SKD
Hari/tanggal : Kamis/ 24 Oktober 2024
- Lokasi ujian dan Alamat, sebagai berikut
Lokasi : LPP RRI Samarinda
Alamat : Jl. M. Yamin no 8 Samarinda
- Nama-nama peserta sebagaimana lampiran 37
- AMBON
- Jadwal peserta SKD
Hari/tanggal : Kamis-Sabtu/ 24-26 Oktober 2024
- Lokasi ujian dan Alamat, sebagai berikut
Lokasi : UPT BKN Ambon
Alamat : Jl. Ade Irma Nasution No.8 Karang Panjang. Kec. Sirimau Kota Ambon
- Nama-nama peserta sebagaimana lampiran 38
- PANGKAL PINANG
- Jadwal peserta SKD
Hari/tanggal : Kamis/ 24 Oktober 2024
- Lokasi ujian dan Alamat, sebagai berikut
Lokasi : UPT BKN Pangkal Pinang
Alamat : Jl. M Saleh Zainudin, Air Salemba, Kec. Gabek, Kota Pangkal Pinang
- Nama-nama peserta sebagaimana lampiran 39
- PONTIANAK
- Jadwal peserta SKD
Hari/tanggal : Kamis-Sabtu/ 24-26 Oktober 2024
- Lokasi ujian dan Alamat, sebagai berikut
Lokasi : UPT BKN Pontianak
Alamat : Jl. Achmad Sood No. 25, Akcaya, Pontianak Selatan, Kota Pontianak
- Nama-nama peserta sebagaimana lampiran 40
- TARAKAN
- Jadwal peserta SKD
Hari/tanggal : Kamis/ 24 Oktober 2024
- Lokasi ujian dan Alamat, sebagai berikut
Lokasi : UPT BKN Tarakan
Alamat : Jl. Kusuma Bangsa, Pamusian, Tarakan Tengah, Kota Tarakan
- Nama-nama peserta sebagaimana lampiran 41
- MADIUN
- Jadwal peserta SKD
Hari/tanggal : Kamis/ 24 Oktober 2024
- Lokasi ujian dan Alamat, sebagai berikut
Lokasi : Wisma Haji Madiun
Alamat : Jl. Ring Road Barat, Ngegong, Kec. Manguharjo, Kota Madiun, Jawa Timur 63125
- Nama-nama peserta sebagaimana lampiran 42
- MANADO
- Jadwal peserta SKD
Hari/tanggal : Kamis/ 24 Oktober 2024
- Lokasi ujian dan Alamat, sebagai berikut
Lokasi : Kantor Regional XI BKN Manado
Alamat : Jl. A.A. Maramis Km. 8 Paniki Bawah, Mapangat, Manado
- Nama-nama peserta sebagaimana lampiran 43
- JAMBI
- Jadwal peserta SKD
Hari/tanggal : Kamis-Jum’at/ 24-25 Oktober 2024
- Lokasi ujian dan Alamat, sebagai berikut
Lokasi : UPT BKN Jambi
Alamat : Jl. Kapten Pattimura No. 90 Kelurahan Simpang IV Sipin Kecamatan Telanaipura Kota Jambi Propinsi Jambi
- Nama-nama peserta sebagaimana lampiran 44
- MALANG
- Jadwal peserta SKD
Hari/tanggal : Jum’at-Sabtu/ 25-26 Oktober 2024
- Lokasi ujian dan Alamat, sebagai berikut
Lokasi : Gedung Islamic Center Arjowinangun Kec Kedungkandang Kota malang
Alamat : Jl Mayjend Sungkono Arjowinangun, Kec Kedungkandang, Kota Malang
- Nama-nama peserta sebagaimana lampiran 45
- TERNATE
- Jadwal peserta SKD
Hari/tanggal : Sabtu/ 26 Oktober 2024
- Lokasi ujian dan Alamat, sebagai berikut
Lokasi : UPT BKN Ternate
Alamat : Jl. Jati Metro No. 475 Kel. Jati, Kec. Ternate selatan, Kota Ternate
- Nama-nama peserta sebagaimana lampiran 46
- ACEH TIMUR
- Jadwal peserta SKD
Hari/tanggal : Sabtu/ 26 Oktober 2024
- Lokasi ujian dan Alamat, sebagai berikut
Lokasi : Hotel Royal Idi (Aceh Timur)
Alamat : Jl. Medan - B Aceh Seuneubok Bace, Idi Rayeuk, Aceh Timur
- Nama-nama peserta sebagaimana lampiran 47
- ACEH TENGAH
- Jadwal peserta SKD
Hari/tanggal : Minggu/ 27 Oktober 2024
- Lokasi ujian dan Alamat, sebagai berikut
Lokasi : Hotel Parkside Gayo Petro (Aceh Tengah)
Alamat : Sengeda, Nunang Antara, Bebesan, Aceh
- Nama-nama peserta sebagaimana lampiran 48
- BLITAR
- Jadwal peserta SKD
Hari/tanggal : Minggu/ 27 Oktober 2024
- Lokasi ujian dan Alamat, sebagai berikut
Lokasi : Kesenian Aryo (Blitar)
Alamat : Jl. Kenari, Plosokerep, Kec. Sananwetan, Kota Blitar, Jawa Timur
- Nama-nama peserta sebagaimana lampiran 49
- MAMUJU
- Jadwal peserta SKD
Hari/tanggal : Minggu/ 27 Oktober 2024
- Lokasi ujian dan Alamat, sebagai berikut
Lokasi : UPT BKN Mamuju
Alamat : Jl. Martadinata, Simboro, Kec. Simboro Dan Kepulauan, Kabupaten Mamuju
- Nama-nama peserta sebagaimana lampiran 50
- KUPANG
- Jadwal peserta SKD
Hari/tanggal : Senin/ 28 Oktober 2024
- Lokasi ujian dan Alamat, sebagai berikut
Lokasi : UPT BKN Kupang
Alamat : Jl. Frans Seda, Kelurahan Oesapa Barat, Kec. Kelapa Lima, Kota Kupang
- Nama-nama peserta sebagaimana lampiran 51
- SORONG
- Jadwal peserta SKD
Hari/tanggal : Senin/ 28 Oktober 2024
- Lokasi ujian dan Alamat, sebagai berikut
Lokasi : UPT BKN Sorong
Alamat : Jl. Tongkol, Klamasen, Distrik Mariat, Komp. Perkantoran Kabupaten Sorong Km. 24 Provinsi Papua Barat Daya
- Nama-nama peserta sebagaimana lampiran 52
- JAYAPURA
- Jadwal peserta SKD
Hari/tanggal : Selasa/ 29 Oktober 2024
- Lokasi ujian dan Alamat, sebagai berikut
Lokasi : Kantor Regional IX BKN Jayapura
Alamat : Jl. Baru No.100 B
- Nama-nama peserta sebagaimana lampiran 53
- SERANG
- Jadwal peserta SKD
Hari/tanggal : Rabu/ 6 November 2024
- Lokasi ujian dan Alamat, sebagai berikut
Lokasi : UPT BKN Serang
Alamat : Jl. KH. Sochari No. 40 Kota Serang
- Nama-nama peserta sebagaimana lampiran 54
- LUAR NEGERI
- OSAKA
- Jadwal peserta SKD
Hari/tanggal : Rabu/ 23 Oktober 2024
- Lokasi ujian
Lokasi : KONSULAT JENDERAL RI OSAKA
Keterangan : Laptop disediakan perwakilan
- PENANG
- Jadwal peserta SKD
Hari/tanggal : Rabu/ 23 Oktober 2024
- Lokasi ujian
Lokasi : KONSULAT JENDERAL RI PENANG
Keterangan : Laptop disediakan perwakilan
- MUSCAT
- Jadwal peserta SKD
Hari/tanggal : Kamis/ 24 Oktober 2024
- Lokasi ujian
Lokasi : KEDUTAAN BESAR RI MUSCAT
Keterangan : Laptop disediakan perwakilan
- Nama-nama peserta sebagaimana lampiran 55
- PENGALIHAN LOKASI UJIAN
Terdapat 2 (dua) lokasi ujian yang dialihkan. Pengalihan lokasi ujian sebagaimana dimaksud merupakan kewenangan dari Panitia Seleksi Nasional. Peserta yang telah memilih Lokasi di bawah ini, dapat menyesuikan waktu dan tempat ujian sebagaimana terlampir pada lampiran 20 dan lampiran 49.
No |
Lokasi |
|||
Semula |
Jumlah Peserta |
Menjadi |
Jumlah Peserta |
|
1 |
Lokasi BKN Gresik |
52 |
Aula Universitas Bojonegoro |
52 |
2 |
Lokasi BKN Tulungagung |
63 |
Kesenian Aryo (Blitar) |
63 |
- PESERTA YANG MENGGUNAKAN NILAI SKD T.A. 2023
Sesuai Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 344 Tahun 2024 tentang Penggunaan Nilai Seleksi Kompetensi Dasar Tahun Anggaran 2023 Dalam Pengadaan Pegawai Negeri Sipil Tahun Anggaran 2024, bahwa Peserta Pengadaan CPNS T.A. 2024 dapat menggunakan nilai SKD T.A. 2023.
Peserta yang menggunakan nilai SKD T.A. 2023 dan tidak mengikuti SKD T.A. 2024 sebagaimanan terlampir pada lampiran 56.
- SKD
Pelaksanaan SKD menggunakan CAT BKN dengan materi meliputi sebagai berikut:
- Tes wawasan kebangsaan (TWK)
TWK bertujuan untuk menilai penguasaan pengetahuan dan kemampuan mengimplementasikan:
- Nasionalisme, dengan tujuan mampu mewujudkan kepentingan nasional melalui cita-cita dan tujuan yang sama dengan tetap mempertahankan identitas nasional;
- Integritas, dengan tujuan mampu menjunjung tinggi kejujuran, ketangguhan, komitmen dan konsistensi sebagai satu kesatuan sikap untuk mencapai tujuan nasional;
- Bela negara, dengan tujuan mampu berperan aktif dalam mempertahankan eksistensi bangsa dan negara;
- Pilar negara, dengan tujuan mampu membentuk karakter positif melalui pemahaman dan pengamalan nilai-nilai dalam Pancasila, Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945, Negara Kesatuan Republik Indonesia dan Bhinneka Tunggal Ika; dan
- Bahasa negara, dengan tujuan mampu menggunakan Bahasa Indonesia sebagai Bahasa persatuan yang sangat penting kedudukannya dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara.
- Tes intelegensia umum (TIU)
TIU bertujuan untuk menilai penguasaan pengetahuan dan kemampuan mengimplementasikan:
- Kemampuan verbal, yang meliputi:
- Analogi, dengan tujuan mengukur kemampuan individu dalam bernalar melalui perbandingan dua konsep kata yang memiliki hubungan tertentu kemudian menggunakan konsep hubungan tersebut pada situasi yang lain;
- Silogisme, dengan tujuan mengukur kemampuan individu untuk menarik Kesimpulan dari dua pernyataan yang diberikan; dan
- Analitis, dengan tujuan mengukur kemampuan individu untuk menganalisis informasi yang diberikan dan menarik kesimpulan.
- Kemampuan numerik, yang meliputi:
- Berhitung, dengan tujuan mengukur kemampuan hitung sederhana;
- Deret angka, dengan tujuan mengukur kemampuan individu dalam melihat pola hubungan angka;
- Perbandingan kuantitatif, dengan tujuan mengukur kemampuan individu untuk menarik kesimpulan berdasarkan dua kata kuantitatif, dan
- Soal cerita, dengan tujuan mengukur kemampuan individu untuk melakukan analisis kuantitatif dari informasi yang diberikan; dan
- Kemampuan figural, yang meliputi:
- Analogi, dengan tujuan mengukur kemampuan individu dalam bernalar melalui perbandingan dua gambar yang memiliki hubungan tertentu kemudian menggunakan konsep hubungan tersebut pada situasi lain;
- Ketidaksamaan, dengan tujuan mengukur kemampuan individu untuk melihat perbedaan beberapa gambar; dan
- Serial, dengan tujuan mengukur kemampuan individu dalam melihat pola hubungan dalam bentuk gambar.
- Tes karakterstik pribadi (TKP)
TKP bertujuan untuk menilai penguasaan pengetahuan dan kemampuan mengimplementasikan:
- Pelayanan publik, dengan tujuan mampu menampilkan perilaku keramahan dalam bekerja yang efektif agar bisa memenuhi kebutuhan dan kepuasan orang lain sesuai dengan tugas dan wewenang yang dimiliki;
- Jejaring kerja, dengan tujuan mampu membangun dan membina hubungan, bekerja sama, berbagi informasi dan berkolaborasi dengan orang lain secara efektif;
- Sosial budaya, dengan tujuan mampu beradaptasi dan bekerja secara efektif dalam masyarakat majemuk, terdiri atas beragam agama, suku, budaya, dan sebagainya;
- Teknologi informasi dan komunikasi, dengan tujuan mampu memanfaatkan teknologi informasi secara efektif untuk meningkatkan kinerja;
- Profesionalisme, dengan tujuan mampu melaksanakan tugas dan fungsi sesuai dengan tuntutan jabatan; dan
- Anti radikalisme, dengan tujuan menjaring informasi dari individu tentang pengetahuan terhadap anti radikalisme, kecenderungan bersikap, dan bertindak saat menanggapi stimulus dengan beberapa alternatif situasi.
- Nilai ambang batas SKD, sebagai berikut:
No |
Materi |
Jumlah Soal |
NAB |
||
---|---|---|---|---|---|
Umum dan Putra/Putri Kalimantan |
Lulusan Terbaik “Cumlaude” |
Penyandang Disabilitas |
|||
1 |
TWK |
30 |
65 |
- |
- |
2 |
TIU |
35 |
80 |
85 |
60 |
3 |
TKP |
45 |
166 |
- |
- |
|
Nilai Kumulatif |
|
- |
311 |
286 |
- Seleksi Kompetensi Bidang (SKB)
Peserta yang dapat mengikuti SKB sebagai berikut:
- Jumlah peserta ditentukan paling banyak 3 (tiga) kali jumlah kebutuhan jabatan berdasarkan peringkat tertinggi dari yang memenuhi Nilai Ambang Batas.
- Dalam hal terdapat peserta yang memperoleh nilai SKD sama dan berada pada batas 3 (tiga) kali jumlah kebutuhan Jabatan, penentuan kelulusan SKD secara berurutan mulai dari nilai tes karakteristik pribadi, tes intelegensia umum, sampai dengan tes wawasan kebangsaan.
- Dalam hal nilai sebagaimana dimaksud pada angka 2) masih sama dan berada pada batas 3 (tiga) kali jumlah kebutuhan Jabatan, terhadap peserta diikutkan SKB.
- Hal-Hal Yang Wajib Diperhatikan Peserta
- Peserta Ujian Lokasi Luar Negeri
Setiap peserta wajib, sebagai berikut:
- Membawa dokumen:
- Paspor asli atau KTP-el atau Kartu Keluarga asli atau salinan Kartu Keluarga yang telah dilegalisasi pejabat berwenang atau Kartu Masyarakat Indonesia di Luar Negeri (KMILN) asli.
- Kartu Peserta Ujian yang dicetak dari laman https://sscasn.bkn.go.id dengan menggunakan akun masing-masing peserta dan berwarna (tidak hitam putih) dengan printer berkualitas baik.
- Alat tulis berupa pensil kayu.
- Peserta wajib mengenakan:
- Pakaian rapi sopan;
- Kemeja polos berkerah dengan bahan kain berwarna terang (tidak diperkenankan menggunakan kaos, kemeja berbahan jeans, jaket, blazer, jas. Peserta hanya diperkenankan menggunakan kemeja tanpa outer).
- Celana panjang/rok dengan panjang dan belahan rok minimal di bawah lutut dengan bahan kain berwarna gelap (tidak diperkenankan mengenakan celana berbahan jeans/corduroy/khakis/legging).
- Sepatu formal.
- Warna sepatu dibebaskan.
- Peserta Ujian Lokasi Dalam Negeri
Setiap peserta wajib, sebagai berikut:
- Membawa dokumen:
- KTP-el asli yang masih berlaku atau Surat Keterangan Pengganti KTP yang masih berlaku;
- Kartu Peserta Ujian yang dicetak dari laman https://sscasn.bkn.go.id dengan menggunakan akun masing-masing peserta dan berwarna (tidak hitam putih) dengan printer berkualitas baik.
- Mengenakan kemeja/baju atas berwarna putih polos dan celana panjang/rok dengan panjang dan belahan rok minimal di bawah lutut berwarna hitam (tidak diperkanankan memakai kaos dan celana berbahan jeans), menggunakan jilbab berwarna hitam bagi yang berhijab;
- Mengenakan sepatu berwarna hitam/gelap.
- Seluruh peserta lokasi luar negeri dan dalam negeri tidak diperkenankan membawa/ menggunakan:
- buku atau catatan lainnya.
- kalkulator, gawai/ telepon seluler, kamera dalam bentuk apapun, jam tangan.
- senjata api/tajam atau sejenisnya
- benda yang mudah terbakar/meledak atau sejenisnya
- perhiasan dan aksesoris dalam bentuk apapun (kalung, cincin, anting, gelang, bros/brooch, dll).
- alat elektronik lainnya
- Ikat pinggang
- tas (mengingat keterbatasan dalam Ruang Penyimpanan diimbau agar peserta tidak membawa tas/ransel/koper dalam ukuran yang besar).
Panitia berhak menolak peserta yang tidak mematuhi peraturan tersebut.
- Pada saat pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) CPNS, kendaraan peserta dan pengantar tidak dipernankan memasuki area parkir titik lokasi pelaksanaan ujian.
- Peserta wajib berada di Lokasi ujian selambat-lambatnya 90 menit sebelum pelaksanaan ujian dimulai. Pelamar yang dapat tidak sesuai jadwal maka tidak diperkenankan mengikuti ujian dan dinyatakan tidak lulus (tidak ada ujian susulan)
- Waktu persiapan dan pelaksanaan SKD CPNS
Durasi |
Kegiatan |
90 menit |
|
100 menit |
Pelaksanaan ujian |
- Ketentuan Lainnya
- Prinsip pengadaan ASN KKP adalah kompetitif, adil, obyektif, transparan, bersih dari praktik korupsi, kolusi, dan nepotisme serta tidak dipungut biaya;
- Kelulusan peserta adalah prestasi dan hasil kerja peserta itu sendiri. Jika ada pihak yang menjanjikan kelulusan dengan motif apapun, maka hal tersebut adalah tindak penipuan.
- Bagi peserta yang memberikan keterangan tidak benar/palsu pada saat pendaftaran, pemberkasan, maupun setelah diangkat menjadi CPNS, Kementerian Kelautan dan Perikanan berhak membatalkan kelulusan serta memberhentikan status sebagai CPNS;
- Apabila ditemukan paham radikalisme pada peserta saat proses pelaksanan seleksi maupun setelah diangkat menjadi CPNS, KKP berhak membatalkan kelulusan serta memberhentikan status sebagai CPNS;
- Apabila terdapat peserta yang dinyatakan lulus tahap akhir dan diterima kemudian mengundurkan diri/kelulusannya dibatalkan, maka Panitia Seleksi Pengadaan CPNS KKP T.A 2024 dapat menggantikannya dengan peserta yang dinyatakan lulus dan memiliki peringkat terbaik dibawahnya berdasarkan hasil keputusan rapat setelah mendapatkan persetujuan PANSELNAS;
- Informasi lebih lanjut dapat dilihat di laman http://ropeg.kkp.go.id
- Pelayanan dan penjelasan informasi terkait pelaksanaan seleksi pengadaan CPNS KKP T.A 2024 dapat menghubungi Call Center setiap hari kerja pukul 07.00 s.d. 15.00 WIB melalui:
- Whatsapp pada nomor 0851-5889-8203
- Instagram @rosdmaokkp
- Telepon (021) 3519070 Ext. 2094 atau (021) 3520338.
Download Pengumuman Lengkap Disini